Weton jodoh ketemu 25 lengkap arti, masalah, hitungan dan solusi ruwatannya

kanalmu

Weton jodoh ketemu 25 atau selawe dalam perhitungan penanggalah hari baik jawa memiliki beberapa masalah. Dan sampai saat ini mitos tersebut masih dipercaya sebagian besar oleh masyarakat, dan tidak sedikit bagi mereka yang gagal melakukan pernikahan diakibatkan dari permasalahan perhitungan hari baik jawa ini, dikarenakan dari sebagian mereka tidak mengetahui pasti bagaimana memberikan solusi atau ruwatan yang baik dan juga benar.

Terlebih untuk pasangan saat ini ketika mereka memulai jalin hubungan tidak akan mengerti terkait dengan weton kelahirannya yang kadang justru masuk dalam perhitungan neptu yang jika dijumlahkan hasilnya 25 atau dalam bahasa jawa selawe, dan kemudian hari jika hubungan akan dilanjutkan yang terjadi malah perpisahan.

Namun demikian jika kamu bertanya pada orang yang tepat terkait dengan weton jodoh ketemu 25 ini tentu akan mendapatkan solusi terhadap masalah perhitungan nepti jawa tersebut. Dan untuk lebih mengetahui lebih detail terkait dengan arti , masalah , hitungan dan juga solusi ruwatannya, silahkan baca ulasan kanalmu dibawah ini sampai dengan selesai, yang mana informasi ini kami rujuk menggunakan beberapa kitabjawa seperti primbon, dan juga hasil diskusi dengan beberapa spiritual jawa.


Weton jodoh ketemu 25 terkait mitos dan solusinya

Seperti yang kami sampaikan sebelumnya, bahwasanya dalam masyarakat jawa memiliki perhitungan jodoh yang sampai saat ini jaga atas kepercayaan ini. Dikarenakan dalam perhitungan hari baik dan kecocokan jodoh ini akan memberikan peruntungan nasib baik maupun buruk yang dialami oleh pasangan kedepannya.

Dan salah satu jumlah neptu weton yang sampai saat ini menjadi perdebatan oleh banyak kalangan adalah wetoh jodoh ketemu 25 atau selawe, yang mana dipercaya siapa yang memaksakan untuk menikah dengan neptu tersebut dalam rumah tangganya akan mendapatkan beberapa dampak buruk untuk kedepannya yang berupa sial seumur hidup.

Mitos dampak buruk weton jodoh ketemu selawe ( 25 )

Dalam catatan ramalan kitab primbon jawa dan praktiksi spiritual kejawen menjelaskan bahwasanya mereka yang mendapati perhitungan jodoh menggunakan weton dan ketemu jumlah neptunya 25, dalam pernikahannya akan dirinding beberapa masalah baik itu dalam sisi rumah tangga, rezeki, pekerjaan, karir dan usaha yang akan mereka punyai.

Baca Juga :  Hari baik buka usaha weton senin wage sesuai perhitungan jawa

Dikarenakan dalam perhitungan jodoh ketemu selawe ini memiliki beberapa mitos dampak buruk, dan hal tersebut didasari oleh beberapa sebagai berikut ini.

1. Ramalan nilai neptu 25 tibo pati


Untuk mereka yang mendapati perhitungan dengan ramalan tibo pati atau musibah, dalam kehidupan rumah tangga akan banyak mendapatkan masalah, dalam berbagai sisi. Dan ramalan yang paling mengerikan disebutkan bahwasanya salah satu pengantin bakalan ada yang meninggal dunia jika dipakasan harus melakukan pernikahan.

2. Ramalan primbon jawa bale kedhawang

Dan untuk mereka yang dalam perhitungan jodohnya mendapatkan nilai neptu sebanyak 25 atau selawe dalam bahasa jawa juga memiliki makna berupa bale kedhawang. Adapun arti dari pernikahan bale kedhawang itu adalah sebagai berikut ini.

Untuk arti bale itu sendiri adalah berupa pendopo atau teras, adapun untuk kedhawang atau kedawangan memiliki makna arti kejatuhan, kata tersebut berasal dari kata jawa dawah yang artinya jatuh. Jadi jika diartikan secara menyeluruh dari bale kedhawang adalah kejatuhan teras. 

Jadi rumah tangga dari hasil pernikahan akan mendapatkan berbagai musibah yang memungkinkan terjadi. Namun bagaimana untuk menangkal atau adakah solusi dari permasalahan ini, karena kedua calon mempelai memaksakan untuk melakukan pernikahan ? Yang paling banyak menyarakan sebaiknya untuk menghindari pernikahan tersebut.

3. Ramalan sunajan weton 25 atau selawe

Masih banyak dari orangtua saat ini ketika anaknya mau melanjutkan pernikahan melihat dulu weton kelahirannya dan dipastikan masuk dalam perhitungan jodoh selawe atau tidaknya. Seperti yang kami sudah sampaikan sebelumnya bahwasanya weton selawe ini juga memiliki makan ramalan sujanan, dimana artinya adalah dalam berumah tangga akan cukup banyak pertengkaran yang bisa akibatkan perceraian.

Baca Juga :  Hari baik memulai buka usaha menurut islam

Selain masalah pertengkaran yang ujungnya cerai, dalam ramalan tersebut juga sisampaikan bahwasanya sujanan ini juga ada kemungkinan datangkan bahaya, musibah bahkan sampai dengan yang namanya kematian.

Weton yang jumlah neptunya ketemu 25

Seperti yang diketahui bahwasanya ada beberapa jumlah neptu yang dilarang untuk menikah, yang mana salah satunya adalah weton yang penjumlahan neptunya 25 atau selawe. Adapun berikut ini adalah hari weton kelahiran yang jika dijumlahkan akan mendapatkan nilai neptu sebanyak 25. Untuk itu sebaiknya sobat kanalmu perhatikan agar tidak salah dalam melakukan perhitungan jodohnya.

weton jodoh ketemu 25 - kanalmu
weton jodoh ketemu 25 – kanalmu

Cara menangkal atasi weton jodoh 25 yang mitosnya bawa kesialan

Tidak sedikit yang banyak membatalkan pernikahan sebagai salah satu solusi dari permasalahan perhitungan jodoh pernikahan tersebut. Namun demikian ada cara lain yang bisa dilakukan oleh masyarakat jawa khususnya jika anak, cucunya mendapatkan jodoh dengan hitungan weton jodoh selawe.

Namun demikian hal ini tidak bisa dilakukan secara sembarangan, haru memperhatikan beberapa hal agar musibah, kejadian buruk dan prediksi kesialan dimasa yang akan datang tidak akan terjadi. Dan berikut ini adalah beberapa cara mengatasi dan tangkal dari hitungan hari baik weton jodoh ketemu 25.

1. Melakukan ruwatan weton 25

Salah satu hal yang bisa dilakukan ketika dalam perhitungan jodohnya mendapatkan neptu weton yang jumlahnya 25 adalah dilakukan upacara ruwatan. Dan tujuan dari upacara ruwatan weton jodoh 25 ini adalah untuk melakukan tolak bala, agar kehidupan berumah tangganya kedepannya mendapatkan kelancaran dan keberkahan serta kamakmuran.

2. Pilih hari baik pernikahan yang nilainya Satriya Wibowo

Apabila keluarga dari calon mempelai pengantin tidak ada kesempatan dalam melakukan ruwatan, ada cara lain yang bisa dilakukan. Dengan cara melakukan perhitungan pernikahan yang mana nilai hari akadnya jatuh pada Satriyo wibowo. Dimana hari ini dipercaya sebagai salah satu hari baik pernikahan yang juga sebagai penangkal dari kutukan atau mitos bale kedhawang.

Baca Juga :  Hari baik memotong kuku lengkap dengan dalil dan tata caranya

Sedangkan hari satriya wibawa ini biasanya jatuh dalam perhitungan weton yang jumlah neptunya adalah sebanyak 13, adapun untuk hari pasaran jawa yang memiliki nilai neptu tersebut diantaranya adalah hari.

  • Hari pasaran minggu kliwon
  • Hari baik sabtu wage
  • Jumat pon
  • Senin pahing
  • Kamis legi

Namun demikian dari hari baik pernikahan diatas harus diperhatikan akan beberapa hal agar tidak salah akan perhitungan untuk menentukan pernikahannya. Yang mana pertama di cek terkait dengan bulan pernikahan jangan ambil bula suro atau muharram, adapun yang kedua salah satu hari diatas bukanlah hari Naasnya dan juga tanggal apesnya orang tua atau meninggalnya orangtua.

Kesimpulan

Dari penjelasan team kanalmu diatas bisa diambil kesimpulan bahwasanyan untuk misteri dan mitos larangan menikah dengan weton jodoh ketemu 25 atau selawe sebenarnya tidak haru terjadi, dikarenakan ada beberapa solusi permasalahan ini yang bisa dilakukan oleh kedua keluarga mempelai, yang pertama adalah melakukan ruwatan dan yang kedua adalah memilih hari yang mana sebagai hari penangkal kesialan weton 25 yaitu yang nilai neptunya 13 maknanya satriya wibowo.

Dengan adanya cara atau penyelesaian masalah ini tentunya tidak ada lagi yang sakit hati diakibatkan gagal menikah akibat hitungan jawa, atau lebih populer dengan kata “jodoh kepenggak itungan jowo“. 

Demikian ulasan kanalmu yang terkait dengan topik pembahasan ini, mudah-mudahan sedikit penjabaran team kanalmu dengan menggunakan beberapa rujukan serta hasil diskusi dengan para praktisi spiritual kejawen ini bisa menjadi jawaban atas permasalahanmu saat ini.

Artikel Terkait :